Dua Rumah Di Nagari Cupak Solok Ludes Terbakar

  • Bagikan

SOLOK, (BN) – Dua rumah warga di Jorong Sungai Rotan, Nagari Cupak, Kecamatan Gunung Talang, Kabupaten Solok, Sabtu (27/5/2024) dini hari, sekira pukul 01.00 WIB, ludes terbakar.

Dua unit rumah beserta seluruh isi perabotan didalamnya, yang ludes dilalap si jago merah itu adalah milik keluarga Malinar Malik, (84).

Kendati tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran itu, namun kerugian materil ditaksir sekitar Rp. 600 juta.

Kapolres Solok AKBP Apri Wibowo melalui Kapolsek Gunung Talang, AKP Aam Hermayanto, SH, mengatakan, sumber api dari musibah kebakaran tersebut diduga akibat korsleting listrik.

AKP Aam Hermayanto menyebutkan, menindak lanjuti musibah kebaran itu, personil Polsek Gunung Talang langsung meluncur ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Bersama warga masyarakat kata AKP Aam Hermayanto, petugas Polsek Gunung Talang, berusaha membantu memadamkan api di lokasi kejadian.

“Petugas juga memantau situasi atas kejadian musibah kebakaran tersebut ” kata AKP Aam Hermayanto.

Informasi yang berhasil dirangkum media ini di lokasi kejadian menyebutkan, bahwa kobaran api dapat di padamkan oleh petugas Damkar dibantu warga, sekura pukul 02.30 Wib.

Setidaknya, 4 unit mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) tiba ke TKP guna mrmadamkan kobaran api, masing-masing 2 unit Damkar dari Kabupaten Solok dan 2 unit Damkar dari Kota Solok.

Sejauh ini, petugas Polsek Gunung Talang telah meminta keterangan dari saksi-saksi dan memasang garis ‘Police Line’ di Tempat Kejadian Perkara (TKP). (BN 001)

Penulis: BN 001
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *